Saturday, November 12, 2011

Orang yang Mengangkat Telepon Walaupun Sedang di Toilet, adalah Orang Penting

Teknologi telepon selular tak disangka sangka telah banyak merubah hidup kita. Sejak pertama kali kemunculannya dengan ukuran yang masih relatif besar, sampai saat ini yang semakin sederhana bentuknya, kemudian memasuki era smart-phone. Dulu, semua handphone ada antenanya, sampai kemudian antena internal muncul, dan bentuk handphone menjadi lebih sederhana. Teknologi pendukungnya pun tidak mau kalah maju. Mulai dari earphone, blue tooth sampai screen guard, dari hari ke hari makin baik kualitasnya.

Apa sih fungsi dari sebuah telepon? Komunikasi, betul. Itu adalah sebuah media untuk kita dapat berkomunikasi antara satu dengan yang lain. Media yang memudahkan kita untuk dapat bertukar informasi dengan seseorang di tempat yang berbeda dengan kita berada. Sederhana bukan? Ketika orang mulai merasa ribet dengan yang namanya telepon 'berkabel', tercetuslah ide untuk menciptakan telepon tanpa kabel. Yang bisa dibawa bawa, yang bisa dipakai dimana saja tanpa perlu terhubung dengan kabel. Mobile phone, yang lam kelamaan disebut handphone, karena sangat praktisnya. Dengan segala fitur fiturnya, handphone saat ini lebih berfungsi sebagai alat mode dibandingkan alat komunikasi.
Mulai dari berkembangnya internet, sistem gps, bahkan saat ini kita bisa mengedit gambar menggunakan handphone. Sungguh suatu kemajuan yang luar biasa dibandingkan tujuan handphone pada masa awalnya. Ketika anda merasa handphone anda sudah kuno, beli saja yang baru. Tapi ingatlah, bahwa pada dasarnya itu adalah sebuah telepon, sebuah alat komunikasi.

No comments:

Post a Comment

2018

The Year of Holy Spirit